Ciamis 18/8/25 – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Terintegrasi Kompetensi (KKN-IK) Institut Nahdlatul Ulama Ciamis Desa Margamulya, Kecamatan Kawali, menyelenggarakan Pelatihan Pemulasaraan Jenazah bagi para siswa. Kegiatan ini berlangsung pada Selasa, 12 Agustus 2025 bertempat di Aula MA Nurul Huda Kawali.
Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan keterampilan praktis kepada siswa terkait fardhu kifayah, khususnya tata cara pengurusan jenazah mulai dari memandikan ijin, mengkafani, hingga mensalatkan sesuai tuntunan syariat Islam.
Ketua Kelompok KKN-IK, Hasan, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari kontribusi mahasiswa dalam memberikan ilmu yang bermanfaat langsung kepada generasi muda. “Melalui pelatihan ini, siswa diharapkan tidak hanya memahami secara teori, tetapi juga mampu mempraktikkan secara langsung pemulasaraan jenazah sesuai tuntunan agama,” jelas Hasan.
Materi pelatihan sepenuhnya disampaikan langsung oleh mahasiswa KKN-IK INU Ciamis. Dengan metode penyampaian yang sederhana dan praktis, para siswa dapat memahami serta mencoba mempraktikkan tahapan pemulasaraan jenazah secara runtut.
Salah satu mahasiswa, Miftah Kurnia, menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat penting untuk membekali para siswa dengan pengetahuan yang jarang diperoleh di sekolah. “Ilmu tentang pemulasaraan jenazah adalah fardhu kifayah yang harus dikuasai oleh umat Islam. Kami berharap pelatihan ini dapat menjadi bekal bagi siswa untuk terjun di masyarakat nantinya,” ungkapnya.
Dosen Pembimbing Lapangan KKN, Agung Drajat Sucipto, mengapresiasi kegiatan ini. Ia menekankan bahwa pelatihan pemulasaraan jenazah bukan hanya keterampilan praktis, melainkan juga pembelajaran nilai keikhlasan, kepedulian, dan rasa tanggung jawab sosial.
Melalui program ini, mahasiswa KKN-IK INU Ciamis 2025 berharap dapat menumbuhkan kesadaran keagamaan sejak dini serta memperkuat peran generasi muda dalam melestarikan nilai-nilai Islam di tengah masyarakat.
Posting Komentar untuk "Kelompok KKN INU Ciamis Margamulya, Gelar Pelatihan Pemulasaraan Jenazah untuk Siswa MA Nurul Huda"